ryegasayang

KERTAS KERJA


 

PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)


 

PROGRAM PENGEMBANGAN KARYAWAN

PADA PT. RAMAJAYA PRAMUKTI

(AMARTHA JAYA PLASMA)

KAB. KAMPAR


 


 


 


 


 


 

DI SUSUN OLEH :

ZULKIFLI ANNAS

NPM. 0810091530772


 


 

JURUSAN MANAJEMEN

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI (STIE)

BANGKINANG

2011


 


 

HALAMAN PERSETUJUAN


 

NAMA        : ZULKIFLI ANNAS

NPM            : 0810091530772

JUDUL LAPORAN    : PROGRAM PENGEMBANGAN KARYAWAN PADA. PT. RAMAJAYA PRAMUKTI (AMARTHA JAYA PLASMA). KECAMATAN TAPUNG-KABUPATEN KAMPAR

                DISETUJUI OLEH :

    PT. RAMAJAYA PRAMUKTI

DOSEN PEMBIMBING     (AMARTHA JAYA PLASMA).


 


 


 

LAYLA HAFNI, SE. MM    BAMBANG SUHARTO

                MENGETAHUI :

KETUA JURUSAN MANAJEMEN


 


 


 

        Ir. H. SAMSURIJAL. HS. MM


 

BAB I

PENDAHULUAN


 

  1. Latar Belakang

    Dalam era globalisasi sekarang ini peranan perusahaan Perkebunan sangat penting untuk membantu memulihkan kondisi perekonomian, khususnya perkebunan kelapa sawit yang banyak menyerap tenaga kerja. Pembangunan perkebunan kelapa sawit mempunyai dampak positif di Riau khususnya Kabupaten Kampar umumnya terutama untuk meningkatkan lapangan pekerjaan, meningkatkan pendapatan masyarakat, serta mendorong pertumbuhan dan pemerataan ekonomi daerah.

    Keberhasilan pembangunan dibidang perkebunan dalam menghasilkan devisa Negara tergantung kepada kualitas sumber daya manusianya. Didalam kegiatan suatu organisasi sumber daya manusia merupakan modal dasar yang paling utama. Oleh sebab itu diharapkan pembinaan sumber daya manusia akan dapat mencapai tujuan yang diharapkan.

    Suatu perusahaan didirikan berdasarkan salah satu tujuannya adalah untuk memperoleh laba seoptimal mungkin, untuk memperoleh laba tersebut maka salah satu factor yang diperhatikan adalah factor sumber daya manusia yang kaitannya untuk peningkatan kesejahteraan maupun produktifitasnya. Pemimpin perusahaan harus dapat menemukan cara yang paling tepat untuk mendorong (motivasi) sebagai menimbulkan gairah kerja para pegawainya.

    Perkembangan perusahaan dipengaruhi oleh perkembangan teknologi, selain didukung oleh sitem manajemen yang baik juga disertai dengan penggunaan mesin-mesin dan peralatan-peralatan yang lebih canggih, baik untuk keperluan operasional, maupun administrasi perusahaan. Disini mau tidak mau perusahaan harus mampu menyediakan dan menciptakan tenaga kerja yang terampil, cakap, ahli serta siap pakai dalam melaksanakan pekerjaan yang semakin menuntut kemampuan kerja yang lebih tinggi. Peranan ini biasanya diwujudkan dalam bentuk program pelatihan yang terus menerus bagi para pegawai baik yang baru saja diterima maupun yang sudah lama bekerja didalam perusahaan.

    Pengembangan karyawan melalui pendidikan formal dan informal sangat penting. Karena pendidikan adalah salah satu kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan umum seseorang, yang mencakup peningkatan penguasa teori dan keterampilan untuk memutuskan persoalan-persoalan yang menyangkup kegiatan pencapaian tujuan.

    Untuk lebih jelasnya berikut data-data spesialisasi kerja karyawan yang diberikan oleh PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) pada tahun 2011 :

No

Jabatan

Jumlah Personil

(Orang)

Pendidikan

Keterangan

1

Manajer

1

S1

 

2

Asisten Kepala

   

3

Kepala Tata Usaha

1

SMU

 

4

Asisten Lapangan/Devisi

5

S1

 

5

Administrasi

3

SMU

 

6

Mandor

8

SMU

 

7

Satuan Pengamanan

7

SMU

 

Sumber :
PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) pada tahun 2011


 

Program pengembangan karyawan dimaksud untuk menutupi kelemahan antara kecakapan atau kemampuan karyawan dengan permintaan jabatan dan juga meningkatkan efisien dan aktifitas kerja karyawan dalam pencapaian sasaran kerja yang telah ditetapka.

Pengembangan adalah suatu usaha untuk meningkatkan kemampuan teknis, teoritis, konseptual dan moral karyawan sesuai dengan kebutuhan pekerjaan/jabatan melalui pendidikan dan latihan (Melayu S.P Hasibuan, 2007;69).

Dari latar belakang diatas, penulis tertarik untuk membuat laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) dengan judul "Program Pengembangan Kryawan pada PT. PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma)".

  1. Tujuan

Adapun tujuan dari kertas kerja ini adalah untuk mengetahui secara langsung tentang pelatihan-pelatihan ataupun pendidikan yang ada di PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) karena pelatihan juga ikut membantu mengembangkan Program Pengembangan karyawan pada perusahaan tersebut.

Selanjutnya penulis juga bias membandingkan antara kenyataan dilapangan dengan apa yang telah penulis dapatkan selama mengikuti perkuliahan di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bangkinang.

Dan untuk mendukung hasil pengamatan yang dilakukan, penulis juga melakukan Tanya jawab dengan karyawan pada PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) mengenai apa-apa pelatihan-pelatihan ataupun pendidikan yang ada di PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma).


 


 


 


 


 


 

  1. Sasaran

Untuk mencapai tujuan seperti diatas, penulis secara langsung menanyakan bagaimana cara karyawan melakukan pelatihan-pelatihan untuk mengembangkan kinerja karyawan di PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma).


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 

BAB II

PROFIL PERUSAHAAN


 

  1. Sejarah Perusahaan

PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) yang merupakan anak perusaan SMART (Sinarmas Agro Resour and Tecnology) berousat di Jakarta yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit. Yang berlokasi di daerah transmigrasi Kabupaten Kampar yang terletak di Kecamatan Tapung. Pola pengembangan yang mereka lakukan ada dua pola yaitu :

  1. Pola Transpir
  2. Pola KKPA

Secara legalitas PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) mulai beroperasi di Kabupaten Kampar sejak tahun 1987 tepatnya tanggal 27 November 1987 melalui Dasar Hukum Akte Notaris Syawal Sutan Diatas, SH Nomor Register 102. Melihat pengembangan pola pengembangan kebun kelapa sawit di Riau menjanjikan, pihak perusahaan merubah dan menambah Akte Notaris dengan Notaris yang sama pada tanggal 31 Desember 1997 dengan Nomor Register 113, tanggal 20 Mei 1990 melalui Notaris Winantoi Eirya Hartini, SH diterbitkan Akte Nomor 382,283, dan 384, tanggal 12 Maret 1998 Menteri Kehakiman Republik Indonesia mensyahkan semua Akte PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) dengan surat Nomor C22303.HT.01.HT.88, tanggal 09 September 1998 Menteri Kehakiman kembalimenerbitkan Berita Acara yang mensyahkan publikasi PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) sebagai Perusahaan yang berkedudukan di Jakarta dengan posisi kebun di Desa Petapahan Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar-Riau dengan Nomor Publikasi 933, yang dituangkan dalam berita acara Nomor 73.

  1. Izin Menteri Keuangan Nomor 3-5-77/HK-013/1990
  2. Surat Izin Menteri Pertanian Nomor 260/KTPS/KB.320/4/1990
  3. Surat Menteri Transmigrasi Nomor KEP. 120/MEN/1990

Dari ketiganya bahwa PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) adalah perkembangan perkebunan melalui pola PIR-TRANS unit PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) adalah unit perkebunan yang mempunyai fungsi sebagai Bapak angkat dari PIR (Perkebunan Inti Rakyat) TRANS. Kebun Plasma dengan luas arealnya 760 Ha, dalam kegiatannya perkebunan kelapa sawit dilakukan dengan bentuknya suatu koperasi yang dikelola oleh ketua KUD mempunyai satuan penempatan (SP) yang terdiri dari 5 (lima) SP, yaitu SP 1 (satu) sampai dengan SP 5 (lima) dan pola KKPA dapat dilihat dalam table berikut.

Tabel 1.2

Luas Lahan Perkebunan PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma)

No

SP

Nama KUD

Luas Lahan (Ha)

Jumlah

Kelompok Tani

1

SP 1

Makmur Lestari

1000

25 KT

2

SP 2

Sibuak Jaya

1066

27 KT

3

SP 3

Muara Mahat

914

25 KT

4

SP 4

Mekar Jaya

964

23 KT

5

SP 5

Mukti Lestari

472

12 KT

 

Jumlah

4426

111 KT


 

  1. Visi, Misi dan Motto Perusahaan

    Dalam aktifitas operasional PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma) menjalin hubungan kerjasama dengan Pemerintah, Rakyat dan perusahaan dalam penanaman dan pengelolaan kebun kelapa sawit untik menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan masyarakat di daerah tempatan seluruh Indonesia dengan tujuan untuk mencapai visi dan misi perusahaan.

    Visi :

        "mengembang luaskan perkebunan plasma di seluruh Wilayah Indonesia"

    Misi :

    1. Berusaha memperluas kebun kelapa sawit baik plasma maupun inti dengan sistem Hak Guna Usaha (HGU).
    2. Menjalin kemitraan dengan petani plasma.

    Motto :

        "kita minta, kita yakin, kita berusaha, kita terima, kita berterimakasih".

        Untuk mencapai visi dan misi dari perusahaan pada prinsipnya perusahaan berkomitmen melakukan kegiatan kemitraan dengan petani, menyelesaikan permasalahan yang dihadapi petani dengan sebaik-baiknya,memperbaiki dan menambah ilmu petani agar meningkatnya hasil buah. Perusahaan harus mengikutsertakan masyarakat disekitar perusahaan untuk terlibat langsung dengan kegiatan perusahaan.

    1. Bentuk Struktur Organisasi

      Organisasi merupakan suatu badan yang didalamnya terdapat orang-orang yang bekerjasama untuk mencapai tujuan. Agar tujuan yang telah ditetapkan tercapai maka orang-orang tersebut harus diatur sedemikian rupa sehingga masing-masing dapat mengetahui tugas, wewenang dan tanggung jawabnya yang terdapat dalam struktur organisasi perusahaan dapat dilihat pada lampiran I.

    2. Tugas dan Tanggung Jawab Personil

      Berikut adalah tugas dan tanggung jawab masing-masing anggota organisasi pada PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma) :

      1. Estante Manajer betugas memimpin dan bertanggung jawab penuh terhadap pelaksanaan operasional kebun baik secara laporan maupun administrasi.
      2. Asisten Kepala bertugas membantu kepala didalam dan diluar perusahaan untuk melakukan tugas yang telah diberikan kepala kepadanya. Adapun tugas Asisten Kepa sebagai berikut – Perencanaan, - Operasional, - Administrasi, - Supervisi, - Pengawasan dan Pembinaan.
      3. Kepala Tata Usaha bertugas dan bertanggung jawab atas operasional dibidang administrasi dan keuangan umtuk keperluan setiap bulan dengan merencanakan biaya setiap tahun dan mempertanggung jawabkan semua biaya yang digunakan dan hasil kegiatan ke Manajer Perusahaan.
      4. Asisten Devisi bertugas dan bertanggung jawab atas operasionaldivisi yang dipegangnya, baik dilapangan maupun administrasi yang ada dimasing-masing divisi dan wajib melaporkan kegiatan setiap bulan kepada Manajer.
      5. Karyawan kantor bertugas dan bertanggung jawab atas pekerjaan administrasi, perkebunan, keuangan, gudang, pembelian produksi tanaman dan wajib melaporkan dan mempertanggung jawabkan kepada pemimpin perusahaan setiap bulan.
      6. Mandor lapangan bertugas dan bertanggung jawab membantu asisten lapangan dalam melaksanakan seluruh kegiatan yang ada, baik panen maupun perawatan tanaman dan pemupukan yang dilakukan setiap hari.
      7. Petugas keamanan bertugas dan bertanggung jawab menjaga situasi lingkungan kantor, gudang, lapangan (kebun) secara bergiliran yang terdiri dari 3 Shift, yakni : Shift 1 dari jam 07.00 s/d 15.00 Wib, shift 2 dari jam 15.00 s/d 23.00 Wib, shift 3 dari jam 23 s/d 06.00 Wib.


 


 

  1. Aktifitas Perusahaan
  2. Operasional Perusahaan

PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma) dalam opeasionalnya melakukan penanaman, pengolahan dan pemanenan kelapa sawit yang bermitra dengan petani melalui KUD di 5 (lima) Divisi, untuk 1 Divisi/ KUD dibawahi oleh 1 orang Asisten dan 2 orang Mandor.

Untuk perawatan dan pemupukan perusahaan menyediakan pupuk dan peralatan kebun serta obat-obatan yang diperlukan oleh petani melalui KUD yang telah didirikan pada masing-masing divisi dengan harga yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Perusahaan mengumpulkan dan membeli hasil panen dari petanimelalui KUD yang telah ditetapka.

  1. Produk yang Dihasilkan

Produk yang dihasilkan oleh PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma) adalah berupa Tandan Buah Segar (TBS) yang dibeli kepada petani melalui KUD yang merupakan hasil kebun plasma. Hasil produk yang dihasilkan oleh KUD pembayarannya melalui kesepakatan harga yang dilakukan setiap minggu selanjutnya perusahaan membuat proses pembayaran ke masing-masing KUD dalam 2 (dua) kali pembayaran setiap bulannya. Tandan buah segar yang telah dipanen dengan kualitas panen standar sebelum dikirim ke PKS dari lapangan tumpuk ke masing-masing tempat pengumpulan hasil (TPH) selanjutnya oleh masing-masing kelompok tani dilakukan penimbangan normal dan langsung dimuat ke truk untuk diangkut ke PKS yang akan diolah untuk menghasilkan CPO.

Untuk menentukan harga, PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma)melakukan rapat tim harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit. Dapat dilihat pada table dibawah ini :


 


 


 


 


 

Tabel 1.3

Hasil Rapat Tim Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Perkebunan

PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma)

Periode: Rabu-Selasa (1 s/d 7 Sept 2011)

NO

UMUR

TANAMAN

(TAHUN)

PERHITUNGANG HARGA

HARGA

TBS

(RP/KG

INDEKS HARGA R- HARGA R-IS

"K" CPO CPO KARNEL/IS

1

3

87,68 {{ 7.226,30 x 0,1562 )+( 4.351,82 X 0,0307 }}

1.136,38

2

4

87,68 {{ 7.226,30 x 0,1750 )+( 4.351,82 X 0,0405 }}

1.269,52

3

5

87,68 {{ 7.226,30 x 0,1875 )+( 4.351,82 X 0,0430 }}

1.358,70

4

6

87,68 {{ 7.226,30 x 0,1925 )+( 4.351,82 X 0,0450 }}

1.398,19

5

7

87,68 {{ 7.226,30 x 0,2000 )+( 4.351,82 X 0,0465 }}

1.451,69

6

8

87,68 {{ 7.226,30 x 0,2062 )+( 4.351,82 X 0,0480 }}

1.496,92

7

9

87,68 {{ 7.226,30 x 0,2125 )+( 4.351,82 X 0,0500 }}

1.544,69

8

>- 10

87,68 {{ 7.226,30 x 0,2187 )+( 4.351,82 X 0,0510 }}

1.588,01


 

Tabel 1.4

Hasil Rapat Tim Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Perkebunan

PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma)

Periode: Rabu-Selasa (8 s/d 21 Sept 2011)

NO

UMUR

TANAMAN

(TAHUN)

PERHITUNGANG HARGA

HARGA

TBS

(RP/KG

INDEKS HARGA R- HARGA R-IS

"K" CPO CPO KARNEL/IS

1

3

87,40 {{ 7.266,30 x 0,1562 )+( 4.351,91 X 0,0307 }}

1.132,88

2

4

87,40 {{ 7.266,30 x 0,1750 )+( 4.351,91 X 0,0405 }}

1.265,60

3

5

87,40 {{ 7.266,30 x 0,1875 )+( 4.351,91 X 0,0430 }}

1.354,51

4

6

87,40 {{ 7.266,30 x 0,1925 )+( 4.351,91 X 0,0450 }}

1.393,88

5

7

87,40 {{ 7.266,30 x 0,2000 )+( 4.351,91 X 0,0465 }}

1.447,22

6

8

87,40 {{ 7.266,30 x 0,2062 )+( 4.351,91 X 0,0480 }}

1.492,30

7

9

87,40 {{ 7.266,30 x 0,2125 )+( 4.351,91 X 0,0500 }}

1.539,93

8

>- 10

87,40 {{ 7.266,30 x 0,2187 )+( 4.351,91 X 0,0510 }}

1.583,11


 


 

BAB III

FAKTA DAN FENOMENA


 

  1. Fakta

    PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma) dalam upaya pengembangan karyawan telah melakukan beberapa pelatihan pelatihan sangat berguna dan bermanfaat bagi karyawan untuk meningkatkan keterampilan maupun pengetahuan umum bagi karyawan agar pelaksanaan untuk mencapai tujuan yang lebih efisien. Setiap tahun perusahaan selalu memberikan pelatihan, untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan tentang spesialisasi kerja masing-masing karyawan, perusahaan memberikan kesempatan kepada karyawan untuk mengikuti pelatihan dan pendidikan. Untuk lebih jelasnya berikut adalah data karyawan yang telah mengikuti pendidikan dan pelatihan sebagai berikut :


 

Tabel 1.2

Daftar Karyawan yang telah mengikuti pelatihan

Pada PT. Ramajaya Pamukti (Amartha Jaya Plasma)

No

Tahun

Nama Pelatihan

Jabatan Yang Mengikuti Pelatihan

Jumlah Personil

Ketarangan Tempat

1

2

3

4

5

6

1

2010

Pelatihan Pelecehan Seksual

Staf

3 Orang

Divisi KUD Kopsa Mukti Lestari

2

2010

Pelatihan SMDP (Senior Managing Development Program)

Asisten

1 Orang

Kalimantan Tengah

3

2010

Pelatihan Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Asisten

2 Orang

Pekanbaru

4

2010

Training Manajemen

Staf

10 Orang

Sungai Rokan Training Zona

5

2010

Pelatihan Field Day (Pengendalian Hama Penyakit / ganuderma

Mandor

10 Orang

Divisi KUD Makmur Lestari

6

2010

Perkebunan Conference

Manager

1 Orang

Thailand

7

2010

MMDP (Manager)

Asisten Kepala

1 Orang

Jakarta

8

2010

BMDP (Basic Manging Development Program)

Staf

1 Orang

Kalimantan Selatan

9

2010

Pendidikan Satpam

Satpam

10 Orang

Kerawang

10

2011

Disnaker Pelatihan sosialisasi UUD 13 Th 2003

   


 

Sumber: PT.Ramajaya Pramukti( Amartha Jaya Plasma)tahun 2011

    

PT.Ramajaya Pramukti ( Amartha Jaya Plasma) dalam upaya pengembangan karyawan telah melakukan upaya-upaya terpadu untuk meningkatkan segenap keterampilan, bakat, kualitas dan energy dalam menunjang aktifitas perusahaan. Pihak perusahaan selalu memperhatikan dan melaksanakn beberapa hal sebagai berikut :

  1. Alternatif Program Pengembangan
    1. Mentoring

    Karyawan yang dianggap senior dan memiliki keahlian khusus menjadi mentor bagi sejumlah karyawan lainnya.

    1. Job Enrichment

      Memperkaya bobot pekerjaan

  2. Prinsip pengembangan karyawan

    Prinsip pengembangan karyawan adalah meningkatkan kualitas dan kemampuan berkerja karyawan sehingga produktivitas perusahaan meningkat

  3. Bentuk-bentuk pengembangan

    Didalam melakukan pengembangan karyawan maka seharusnya perusahaan memperhatikan bagai mana keadaan atau pengembangan karyawan sangat penting bagi pencapaian tujuan yaitu untuk meningkatkan keuntungan yang akan digunakan untuk menunjang kelancaran perusahaan tersebut.pencapaian ini tentu akan memanfaatkan factor manusia sebagai factor utama untuk menjalankan perusahaan.

    Dalam melakukan kebijaksanaan pengembangan karyawan PT.Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma ) melakukan bentuk-bentuk kebijakan sebagai berikut:

  1. Perencanaan Kerja dan Peninjauan

    Tujuan Perencanaan dan Peninjauan ini dilakukan adalah untuk meningkatkan prestasi kerja secara langsung dan terkontrol dimana perencanaan kerja dan peninjauan tersebut terfokus pada pekerjaan individu,

    1. perencanaan Pengembangan

    perencanaan pengembangan karyawan PT.Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) bertujuanuntuk meningkatkan pengetahuaan, keahlian dan sikap karyawan.

    1. Perencanaan Karier

      Perencanaan karier adalah proses yang dilalui oleh individu karyawan untuk mengidentifikasi dan mengambil langkah-langkah untuk mencapai tujuan kariernya.

    2. Perencanaan Sumber Daya Manusia

      Perencanaan Sumber Daya Manusia terfokus kepada bagai mana organisasi harus bergerak dari kondisi sumber daya manusianya saat ini menuju sumber daya manusia yang dikehendakinya.

  1. Bentuk-bentuk Pengembangan Karyawan
    1. Pengembangan secara informal yaitu karyawan atas keinginan dan usaha sendiri melatih dan mengembangkan dirinya dengan mempelajari buku-buku literature yang ada hubungannya dengan pekerjaan atau jabatannya.Contohnya :

      -Karyawan kantor Kepala Tata Usaha

      -Mandor Asisten manager

      Selain itu upaya yang dilakukan oleh PT.Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma ) adalah membereikan kesempatan untuk peningkatan jabatan dengan mengikut sertakan salam kegiatan treanig sesuai dengan skill yang dimiliki oleh karyawan yang bersangkutan. Pelatihan yang telah dilaksanakan oleh karyawan adalah Pelatihan Peningkatan Kualitas Kerja.

      1. Pengenbangan secara formal yaitu pengembangan karyawan atau sekitar kebun melalui pendidikan formal dimana karyawan yang memiliki ijazah SMA ( Jurusan IPA ) atau SMK ( Jurusan Peertanian ), yang diberikan kesempatan untuk mengikuti test, contoh test adalah Psikotes, kesehatan, jika ternyata lulus dan berbadan sehat akan dikuliahkan ke program dan S1 ( Stipper ) Institute Pertanian Bogor dengan system beasiswa Sinarmas.

        Diploma III (D3) Asisten kebun

        S1 ( Stipper ) Asisten Pabrik

  2. Metode pengembangan
    1. Metode pelatihan atau training
    2. Metode pendidikan atau Education

      Sebagai program-program lainnya, program pengembangan karyawan baik yang operasional maupun manajerial perlu diketahui pelaksanaannya. Untuk latihan karyawan operasional perlu diberi gambaran bagaimana tingkat prestasi kerja sebelum maupun sesudah latihan, kemudian barulah kita dapat melakukan penilaian apakah memang terjadi peningkatan-peningkatan prestasi kerja dan produktivitas.

      Perusahaan tiap tahun memberikan kesempatan kepada karyawan untuk menambah pengetahuan dan keterampilan kerja melalui pelatihan. Pelatihan diberikan kepada karyawan baru maupun karyawan yang ada sekarang ini,keterampilan yang diberikan adalah keterampilan yang mereka butuhkan pekerjaan. Sementara pelatihan berfokus pada heterampilan yang di butuhkan untuk menjalankan pekerjaan karyawan dan manajemen mengikuti pelatihan yang bersifat jangka panjang. Standar produktivitas PT.Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma ) adalah budjet.

      Menurut Gary Desseler (1997-264), Sesungguhnya tujuan pelatihan adlah lebih luas dewasa ini dari pada masa yang lalu. Perusahaan-perusahaan harus menekankan pelatihan proses produksi mengajar keterampilan teknis yang dituntut untuk melakukan pekerjaan.

      Menurut Henry Simanora (2004, 41), program pelatihan dan pengembangan merupakan serangkaian aktivitas yang dirancang untuk meningkatkan pengetahuan, kemampuan, sikap dan kinerja individu, kelompok atau seluruh organisasi. Sedangkan pengembangan (development) sendiri diartikan sebagai penyiapan individu yang memikul tanggung jawab yang berbeda ata yang lebih .

      Adapun teknik-teknik pelatihan yang diberikan pihak perusahaan PT.Ramajaya Pramukti (amartha jaya plasma) adalah:

      1. Pelatihan ditempat kerja (on the job training)

        PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) melakukan pelatihan ini ditempat kerja disini karyawan dilatih oleh seorang karyawan berpengalaman peserta pelatihan. Berarti membuat orang belajar dengancara menjalankannya secara sesungguh-sungguhnya. Ada beberapa jenis pelatihan yang paling dikenal adalah metode pelatihan (coaching) atau understudy.

      2. Pelatihan magang (Apprenticeship Training)

        Merupakan suatu proses terstruktur yang dengan individu-individu menjadi karyawan terlatih melalui kombinasi intruksi dikelas dan pelatihan di tempat kerja.

      1. Fenomena

        Dari data yang telah diuraikan diatas, agar semua kegiatan berjalan dengan baik maka dibutuhkan suatu perencanaan dalam pengembangan karyawan. Perencanaan merupakan langkah awal yang harus dilakukan. Perencanaan disini adalah perencanaan yang berhubungan dengan pengembangan karyawan.

        Berdasarkan teori yang berhubungan dengan pengembangan karyawan, apa yang telah dilakukan oleh PT> Ramajaya Pramukti dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia telah sejalan dengan tujuan dari perusahaan dan didasarkan kepada kebutuhan jabatan atau pekerjaan dari karyawan yang bersangkutan.

        Sasaran dari pelatihan dan pendidikan yang telah dilakukan adalah :

        1. Meningkatkan kemampuan dan keterampilan teknis karyawan dalam melakukan pekerjaan.
        2. Meningkatkan keahlian dan kecakapan memimpin serta mengambil keputusan atau manajerial skill.

        Setelah karyawan diseleksi dan ditempatkan, karyawan tersebut diberi pelatihan yang berguna untuk meningkatkan produktivitas mereka. Pengembangan karyawan melalui pendidikan dan pelatihan member manfaat kepada kedua belah pihak yaitu karyawan dan perusahaan. Dimana manfaat yang diperoleh karyawan adalah adanya peningkatan kemampuan atau keterampilan mereka. Sedangkan manfaat yang diperoleh secara keseluruhan merupakan peningkatan bagi perusahaan.

        Pengembangan karyawan dirasa semakin penting manfaatnya karena tuntutan pekerjaan atau jabatan, sebagai akibat dari kemajuan teknologi dan semakin ketatnya pesaingan diatara perusahaan sejenis, khususnya perusahaan yang mengelola kelapa sawit.

        Pada PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) bentuk pengembangan karyawan kedepannya adalah melakukan pembinaan karyawan melalui pendidikan formal,hal ini sangat penting karena kita tahu bahwa pendidikan adalah suatu kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan umum seseorang, yang mencakup peningkatan penguasaan teori dan keterampilan untuk memutuskan persoalan-persoalan yang menyangkut kegiatan pencapaian tujuan. Pembinaan bagi karyawan akan dapat meningkatkan pengetahuan karyawan dan lebih bersifat teoritis dan lebih banyak ditunjukkan terhadap usaha pembinaan mental dan kewajiban (sikap, tingkah laku, kedewasaan, berpikir dan berkepribadian). Setiap pendidikan juga ditunjukan untuk menstabilisasikan karyawan. Para karyawan PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma)mendapatkan pendidikan secara berencana yang memberikan kemungkinan untuk mengembangkan diri sendiri dalam memangku jabatan yang lebih tinggi, pada umumnya cendrung lebih lama bekerja pada perusahaan tersebut.

        Menurut Heidjraman Ranupandojo, (1999;77) pengembangan karyawan adalah usaha untuk meningkatkan keterampilan maupun pengetahuan umum bagi karyawan agar pelaksanaan untuk mencapai tujuan yang lebih efisien.

        Dari hasil fakta dan diperoleh hasilnya, yakni:

        1. Karyawan PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) sudah melakukan tukas sesuai dengan aturan yang berlaku, melakukan tugas dengan tepat, baik waktu maupun tempat.
        2. Karyawan diberikan kesempatan untuk menambah skill atau ilmu pengetahuan dan memberikan kesempatan pada karyawam untuk mengikuti pelatihan dan seminar tentang perkebunan.
        3. Bentuk pengembangan karyawan kedepan yang dilakukan oleh PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) adalah melakukan pembinaan karyawan melalui pendidikan formal, hal ini sangat penting karena pendidikan adalah suatu kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan umum seseorang, yang mencakup peningkatan penguasaan teori dan keterampilan untuk memutuskan persoalan-persoalan yang menyangkut kegiatan pencapaian tujuan.

          Pelatihan juga ikut membantu mengembangkan Program pengembangan. Pelatihan adalah proses peningkatan terhadap kemampuan individu sebagai suatu pembelajaran yang diberikan kepada seseorang untuk dapat melatih dan mengembangkan diri.

          Pengertian pengembangan karyawan menurut Veithzal Rivai (2004;225) adalah: "pengembangan karyawan adalah proses pelatihan secara sistematis mengubah tingkah laku karyawan untuk mencapai tujuan organisasi".


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 


 

KATA PENGANTAR

    Puji syukur penulis sampaikan kehadirat ALLAH SWT, yang telah melimpahkan rahmat dan karunia –Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan hasil Praktek Laporan Kerja (PKL) dengan judul "Program Pengembangan Karyawan pada PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) " kecamatan Tapung kabupaten Kampar.

    Laporan Praktek Kerja (PKL) merupakan syarat yang harus dipenuhi untuk melengkapi mata kuliah di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bangkinang, mahasiswa wajid mengikuti Prakter Kerja Lapangan sebagai aplikasi pembelajaran terhadap program studi. Manejemen yang mempunyai ciri khas pada Manajemen Perkebunan dan merupakan cara untuk membandingkan ilmu yang dipelajari dibangku perkuliahan dengan aplikasi di lapangan.

    Ucapan terima kasih di sampaikan yang sebesar–besarnya kepada semua pihak yang telah menyelasaikan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini, terutama sekali ucapan terima kasih kepada :

  1. Ir. H. ZAMHIR BASEM. MM , sebagai ketua STIE Bangkinang.
  2. Ir. H. SAMSURIJAL HS. MM , sebagai ketua jurusan manajemen.
  3. LAYLA HAFNI, SE. MM, sebagai Dosen pembimbing.
  4. RAHMAWATI, SE. MM, sebagai Dosen pendamping.
    1. BANGBANG SUHARTO, Manejer PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma).
    2. Pihak Perusahaan PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma).
    3. Rekan-rekan seperjuangan yang tidak dapat dituliskan namanya satu persatu.                                

          Bangkinang, Desember 2011

                                  Penulis


       


       

          ZULKIFLI ANNAS

    BAB IV

    KESIMPULAN DAN SARAN


     

    1. Kesimpulan

      Sebagai kesimpulan pada Laporan Praktek Kerja Lapangan ini adalah :

    2. Kebijaksanaan pengembangan karyawan dilakukan oleh PT. Ramajaya Pramukti (Amartha Jaya Plasma) mempunya dampak positif yakni para karyawan dapat bekerja dengan baik, bersemangat, bermotivasi karena telah dibrkali ilmu tentang (tupoksi) tugas dan fungsi sebagai karyawan.
    3. Kebijaksanaan pengembangan karyawan mempunyai hubungan yang sangat erat terhadap prestasi kerja karyawan. Kebijaksanaan pengembangan karyawan diharapkan dapat menambah kemampuan dan keterampilan.
    4. Hal yang perlu diperhatikan oleh perusahaan untuk mengembangkan karyawan adalah memberikan pelatihan sebagai berikut :
      1. Pelatihan pengamanan kebakaran
      2. Pelatihan pengamanan penyelamatan
      3. Pelatihan pelecehan seksual
      4. Training manajemen
      5. Training manajerial
    5. Saran
    6. Untuk lebh meningkatnya prestasi kerja para karyawan, ada baiknya silakukan system pengembangan karyawan yang sesuai dengan kemampuan dan tingkat pendidikan karyawan.
    7. Untuk mewujudkan tujuan perusahaan dari pengembangan karyawan, pihak manajemen harus mempehatikan bentuk-bentuk pengembangan sesuai dengan kemajuan teknologi.
    8. Sebaiknya pihak manajemen perusahaan disamping menerapkan pengembangan karyawan untuk meningkatkan prestasi kerja juga perlu diperhatiakan jasa karyawan yang telah berprestasi tersebut dengan memberikan kompensasi yang lebih baik sehingga masa depan karyawan terjamin.
0 Responses

Posting Komentar

kritik dan saran